Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #2 (homepage)

10 Rekomendasi Film Perang Terbaik Sepanjang Masa

Film perang merupakan salah satu jenis genre film yang banyak disukai oleh para masyarakat Indonesia. Selain banyak adegan baku tembak, film perang ini juga menunjukkan bagaimana perjuangan para tokoh dalam menghadapi kendala, sehingga para penonton akan dipicu adrenalinya untuk seakan-akan ikut berada dilokasi pertempuran. Berikut merupakan 10 film perang terbaik sepanjang masa menurut Harian Koran:

1. TEARS OF THE SUN
Yang Pertama yaitu Tears Of The Sun, film yang diproduksi pada tahun 2003 dan disutradarai oleh Antoine Fuqua. Film ini bercerita tentang kesatuan elit Navy Seal yang diperintahkan oleh atasannya untuk misi kemanusiaan, dimana pemerintahan Nigeria sedang balau dan terancam perang saudara. Melihat keadaan tidak aman, Pemerintah Amerika Serikat memutuskan untuk menarik seorang warga Amerika yang berada di sana. Letnan A.K. Waters ( Bruce Willis) ditugaskan untuk menyelamatkan Dr. Lena Kendricks ( Monica Belluci ) di belantara hutan Nigeria, namun didalam misi penyelamatannya terdapat perbedaan pendapat antara Letnan A.K Waters dan Lena Kendricks yang pada akhirnya akan memicu kegagalan misi ini. 

2. LONE SURVIVOR
Kedua yakni film yang disutradarai oleh Peter Berg berdasarkan buku karya Marcus Luttrell dan Patrick Robinson. Film ini merupakan kisah nyata kegagalan operasi militer Amerika Serikat di Afganistan dengan sandi Operasi sayap Merah. Operasi ini dilakukan pada tahun 2005 dengan misi menangkap atau membunuh komandan Taliban, Ahmad Shah. Lone Survivor menceritakan prajurit Marcus L (Mark Wahlberg) yang berhasil selamat dari serangan para tentara Taliban. Ia ditinggal tewas oleh rekan-rekannya dan Marcus ditolong oleh warga Afganistan yang melakukan kerjasama diplomasi dengan pihak Amerika

3. AMERICAN SNIPER
Disturadarai oleh Clint Eastwood berdasarkan kisah nyata yang ditulis oleh veteran perang Chris Kyle. Kyle tercatat dalam sejarah Amerika sebagai penembak jitupaling mematikan. Selama bertugas pada tahun 1999-2009, reputasi membunuhnya berada di urutan paling atas dibandingkan yang lain. Di ajang Academy Awards ke 87 film ini masuk dalam enam nominasi Oscar kategori film terbaik, film adaptasi terbaik, dan aktor terbaik.

4. FURY
Berkisah tentang komando tank yang bernama Don ‘Wardady’ Collier yang mana dipercaya untuk menembus jantung pertahanan musuh pada Perang Dunia II. Don ‘Wardady’ memimpin sebuah kelompok kecil dan saat itu membawa pasukannya untuk masuk ke area berbahaya peperangan. Menggunakan sebuah tank yang bernama Fury, mereka mulai bergerak menuju jantung pertahanan musuh. Wardaddy sendiri membawahi empat orang tentara di bawah kepemimpinannya. Sampai suatu ketika tank Fury dan tank-tank tentara sekutu lainnya terjebak dalam peperangan di awal April 1945. Satu per satu tentara AS beserta tank lainnya berguguran. Pil pahit itu ada karena banyak gempuran dari tentara NAZI. Tank yang tersisa saat itu hanya empat, salah satunya Fury. Untuk bisa mendesak jantung pertahanan berbagai area di Jerman, dipilihlah tim dari tank Fury sebagai pasukan utama. Lantas, apakah tim Wardady mampu bertahan dan memenangkan pertempuran?

5. BAND OF BROTHERS
Menceritakan pengalaman “E-Company”, grup pasukan terjun payung Amerika yang ikut berperang di Eropa menghadapi Jerman. Dari saat mereka berlatih, pendaratan di Normandy, Pertempuran Bastogne, sampai dengan jatuhnya Nazi.

6. 13 KOURS (2016)
Film yang disutradarai oleh Michael Bay, dan naskah ditulis oleh Chuck Hogan. Bercerita tentang sebuah kejadian yang berlangsung pada malam 11 September 2012. Sekelompok militan Islam menyerang kamp diplomatik Amerika dan paviliun CIA terdekat di Benghazi, Libya. Mereka membunuh 4 warga Amerika, termasuk duta besar Amerika, Christopher Stevens. Tim keamanan yang beranggotakan 6 orang berjuang untuk melindungi warga Amerika yang tersisa selama 13 jam setelah peyerangan.

7. HACKSAW RIDGE
Disutradarai oleh Mel Gibson ini mendapat rating IMDB 8.6 dan dirilis pada tanggal 4 November 2016. Bercerita tentang kisah nyata Desmond Thomas Doss (Andrew Garfield) seorang dokter tentara Amerika yang menolak membawa senjata dalam peperangan karena keyakinan yang dianut. Dalam pertempuran Okinawa di era Perang Dunia Kedua Desmon berhasil mengevakuasi 75 orang tentara, sendirian, dan tanpa satupun peluru yang dia tembakkan. Atas jasanya tersebut Desmond dianugerahi Medal of Honor yang merupakan penghargaan tertinggi untuk tentara Amerika

8. BLACK HAWK DOWN
Drilis pada tanggal 18 Januari 2002. Diangkat berdasarkan kisah nyata dalam buku berjudul Black Hawk Down, karya Mark Bowden. Film ini menceritakan tentang 2 buah helikopter Black Hawk yang tertembak dan jatuh di tengah titik area berbahaya di Mogadishu, Somalia. Beberapa awak kapal yang masih hidup terancam keselamatannya. Para prajurit yang tersebar harus bisa menolong teman mereka dari area berbahaya dan kembali bersama ke kamp. Black Hawk Down memenangkan 2 penghargaan Oscar dalam kategori Best Film Editing dan Best Sound

9. DUNKIRK
Disutradarai oleh Christopher Nolan yang juga berperan sebagai penulis skenarionya. Mengisahkan tentang operasi penyelamatan tentara sekutu terbesar dalam sejarah kemiliteran pasca meletusnya perang dunia ke 2. Perang itu terjadi ketika pasukan utama pihak sekutu yang terdiri dari pasukan Inggris dan Perancis yang berada di wilayah Dunkirk dikalahkan oleh Nazi.. keadaan tersebut membuat pihak Inggris melancarkan Operasi Dinamo untuk menyelamatkan ribuan pasukan sekutu yang ditawan oleh Nazi.

10. SAVING PRIVATE RYAN
Dirilis pada tahun 1998. Disutradarai oleh Steven Spielberg dan skenario ditulis oleh Robert Rodat. Film ini mengisahkan petualangan Kapten John Miller dalam usaha penyelamatan seorang prajurit bernama Ryan. Ryan sudah kehilangan ke-3 saudaranya dalam perang dan diperintahkan untuk kembali ke Amerika atas permintaan ibunya.

Itulah 10 Film Terbaik Genre perang sepanjang masa bedasarkan Harian Koran, bagi kalian yang ingin menonton filmnya silahkan membeli DVDnya secara langsung atau bisa streaming disalah satu website ilegal yang beredar di internet. 

Posting Komentar untuk "10 Rekomendasi Film Perang Terbaik Sepanjang Masa"